Keluhan burung kacer yang tiba-tiba mbagong ketika berada di gantangan
sepertinya menjadi hal klasik yang sering terjadi pada penyuka kicau burung
hitam bercorak putih di sayapnya tersebut. Perihal kacer yang di rumah gacor
namun ketika ditarungkan di gantangan lomba kacer tiba-tiba mbagong saja memang sering saya
dengar dan lihat, atau kacer gacor di rumah, ketika di gantangan mula-mula
gacor juga namun lama kelamaan diam dan akhirnya mbagong sampai akhir lomba.
Bagi kicau mania, problem mbagong atau
di daerah saya dinamai mbujung merupakan hal yang cukup membuat malu. Bagaimana tidak malu karena burung di gantangan lomba hanya diam kaku seolah-olah grogi..he3x. Problem
mbagong atau mbujung pada burung kacer ternyata bisa diakibatkan oleh beberapa
faktor, karena stamina yang kurang baik, mental burung yang belum baik, faktor
birahi dan kelebihan atau kekurangan EF.
|
Kacer poci |
Bagaimana supaya kacer tidak mbagong.
Tentu kita tidak berharap kejadian mbagongnya burung kacer yang kita bawa ke
gantangan terjadi pada diri kita. Menurut beberapa artikel yang saya baca dan
berbagi pengalaman dari senior-senior kicau mania, faktor birahi burung yang
bisa menyebabkan kacer jadi mbagong bisa kita antisipasi dengan cara pada
pagi-pagi benar burung kita keluarkan untuk diembunkan supaya birahi burung
kacer turun dan burung dibuat lebih tenang sehingga bisa menstabilkan stamina
kacer. Pengembunan yang tepat dan pasa bisa sekitar pukul 05:00 subuh/pagi,
biarkan burung sendirian dan tenang tanpa suara dan jangan dijajarkan/ditemukan
dengan burung lain maupun burung sejenis.
Selain pengembunan, cara untuk menurunkan birahi burung kacer, pemberian
ekstra fooding bisa dikurangi yaitu separuhnya saja dari biasanya. Misalkan
kita biasa memberikan jangkrik 10 ekor, maka untuk pada saat perawatan bisa
kita berikan 5 ekor jangkrik saja dan jangan lupa untuk stop juga memberikan EF
lain seperti kroto maupun ulat hongkong.
Selain pengembunan dan pengurangan ekstra fooding bagi burung kacer untuk
menurunkan birahi pada kacer, cara lain yang dipercaya dapat dicoba yaitu
dengan menambahkan jam penjemuran burung. Jadi ketika sebelum perawatan kacer,
penjemuran hanya 1 jam saja, maka karena sedang perawatan penjemuran bisa
ditambah menjadi 2 jam. Namun lamanya penjemuran jangan melebihi 4 jam, namun
perawatan bisa lebih baik jika Sobat juga memahami karakter burung Sobat,
karena karakter burung berbeda-beda dan hal tersebut berpengaruh terhadap model
setelan setiap burung. Selamat mencoba Sobat, Salam kicau.
loading...
Belum ada tanggapan untuk "Merawat kacer mbagong"
Posting Komentar