Euforia dan popularitas burung Pleci kian hari dirasakan kian ramai dan semakin banyak penggemarnya. Bahkan ada sebuah artikel di media online mediaronggolawe ditulis Pleci bernama Kayana milik Novan dari Bandung ditawar sebesar 95 Juta rupiah, luar biasa !
Demam burung pleci memang kembali muncul, terbukti dengan latber-latber rutin yang semula sudah menghapus dan menghilangkan kelas burung Pleci, bahkan saat ini sudah kembali membuka kelas gantangan untuk Pleci.
|
Pleci daput |
Hampir pada setiap Latber pada kelas Pleci, peserta selalu full dan bahkan di beberapa latber rutin di Cilacap selalu dibuka kelas tambahan khusus untuk burung Pleci.
Ramainya kembali burung Pleci dikarenakan burung kecil berkacamata dengan warna bulu hijau tersebut bisa dimiliki dan dinikmati berbagai kalangan dari kalangan atas hingga anak-anak remaja dengan kantong pas-pasan. Dengan hanya bermodal Rp. 30.000,- s/d Rp. 40.000,- kita sudah bisa memilih burung Pleci bakalan di dalam kandang ombyokan, jika cermat dan sedang beruntung maka kita bisa mendapatkan bahan Pleci dengan kualitas juara.
Jika pada Latber burung, panitia biasanya mematok tiket Latber cukup murah dan terjangkau, bahkan ada juga Latber khusus Pleci tiketnya dijual dengan harga mulai Rp. 5000,- saja. Hal tersebut menjadikan burung Pleci kembali naik pamor dan kembali banyak digemari oleh kicau mania dimanapun di Tanah Air.
Harga Pleci tembus 95 Juta rupiah, benarkah ?
Membaca di sebuah media burung online, mediaroggolawe dot com ditulis sebuah artikel tentang Pleci Kayana milik Om.Novas yang ditawar dengan harga fantastis hingga 95 Juta rupiah, kicau193 cukup kaget dan terheran-heran melihat tawaran Pleci hingga tembus nyari 100 Juta rupiah.
|
Om.Novan bersama Pleci Kayana seharga 95 Juta |
Terlepas masalah nominal harga, hal tersebut membuktikan jika pamor dan popularitas burung Pleci ternyata mampu dan bisa mensaingi burung-burung besar sekelas Murai batu, Cucak Hijau atau Kacer.
Menurut survey dari beberapa pedagang dan kios-kios burung di Cilacap, popularitas burung Pleci memang mampu mengalahkan minat beli kicau mania terhadap burung-burung besar lainnya. Pleci banyak dicari dan diburu oleh Kicau Mania terutama Pleci Mania di kota Cilacap.
Sumber gambar : mediaronggolawe dot com
loading...
Belum ada tanggapan untuk "Benarkah harga Pleci tembus hingga 95 Juta"
Posting Komentar