Tes mental burung Pleci apakah sudah siap untuk lomba atau
belum bisa kita buktikan dengan membawa burung Pleci ke koloni-koloni kecil
berupa latihan berhadiah atau berkoloni bersama teman-teman lain
penyuka Pleci
lainnya. Dengan berkoloni bersama Pleci lainnya, kita bisa melihat bagaimana
burung Pleci gacoan kita apakah sudah memiliki mental lomba atau belum.
|
Burung pleci |
Jika dalam gantangan koloni kecil bersama Pleci lainnya,
gacoan kita terlihat mau berkicau dan
terlihat nagen maka kita patut berbangga dengan Gacoan Pleci milik kita. Namun
jika dalam gantangan bersama gacoan kita justru loncat kesana kemari tanpa
berbunyi, maka kita masih perlu menyiapkan mentalnya kembali supaya lebih siap
dalam gantangan lomba.
|
Suasana latber Pleci pasar lombok |
Untuk Sobat penghobi burung Pleci di seputaran kota Cilacap
dan sekitarnya tidak perlu bingung jika ingin mencoba dan melihat bagaimana
kualitas burung Pleci gacoan Sobat ketika berada dalam gantangan lomba. Latber khusus burung Pleci di Pasar Lombok Slarang siap menjadi tempat Sobat penyuka
burung Pleci untuk menguji nyali Pleci gacoannya ketika berada pada gantangan
lomba.
|
Brosur lomba burung Pleci |
Latber khusus burung Pleci di desa Slarang tepatnya belakang
Pasar Lombok rutin diadakan setiap hari minggu pukul 10:00 pagi sampai selesai.
Untuk sobat Pleci mania yang masih ingin coba-coba mengikuti latber Pleci juga
tidak perlu khawatir dengan harga tiket, karena harga tiketnya cukup dan sangat
terjangkau, mulai harga 5 ribu rupiah sampai dengan 20 ribu rupiah.
Jadi tunggu apalagi untuk membawa burung Pleci Sobat Pleci
mania yang ingin mencoba tes burung Pleci gacoannya apakah sudah siap tempur di
gantangan atau belum, jangan lewatkan latber Pleci Pasar Lombok Slarang yang
rutin diadakan setiap hari minggu pukul 10:00 WIB.
loading...
Belum ada tanggapan untuk "Mau nyoba mental pleci siap lomba atau belum"
Posting Komentar