Burung kolibri muncang atau ada juga yang menyebutnya dengan kolibri wulung, merupakan burung kecil nan mungil pemakan sari bunga atau nectar di bunga dan pepohonan. Selain hidup dengan memakan sari-sari bunga, kolibri wulung atau maduan juga memakan serangga-serangga kecil dan ulat kecil-kecil.
Burung Kolibri atau biasa disebut burung maduan di Indonesia ada beberapa jenis, semuanya memiliki warna yang cantik dengan warna metalik. Meskipun memiliki ukuran tubuh yang mungil kecil, namun soal kicauan burung kolibri muncang tidak kalah dengan burung lain.
|
Kolibri Muncang/Wulung |
Kolibri merupakan burung teritori dan bersifat petarung, hal tersebut bisa kita buktikan dengan cara kita menempelkan cermin kecil di sangkarnya maka burung akan berbunyi sembari memperlihatkan gaya bertarung dengan membuka sayap serta menaik turunkan ekornya. Semula burung kolibri/jenis maduan ini kurang dilirik oleh kicau mania karena dianggap sulit dalam perawatan karena hanya memakan air gula/madu. Namun lambat laun karena performa burung kolibri muncang yang memang bagus dengan kicaunya menjadikan burung ini semakin dicari dan diburu.
Selain diperlihara sebagai masteran saja, kolibri juga mulai dilombakan di setiap event-event lomba burung, sehingga harga burung kolibri kian hari kian meningkat dan mahal. Bagi sebagian kicau mania yang sudah terbiasa memelihara burung kicau kecil seperti Pleci atau prenjak tentu tidak terlalu kaget dalam memelihara burung kolibri, tetapi jika pemula tentu akan sedikit bingung bagaimana merawatnya karena takut mati atau burung jadi sakit dan enggan berbunyi. Memang sedikit merepotkan karena disamping kecil, kolibri juga dominan makanannya hanya berupa air gula dan madu saja sehingga kicau mania yang belum berpengalaman akan khawatir jika burung kolibri yang baru dibelinya justru mati.
Kicau193 ingin berbagi tips bagaimana perawatan harian burung kolibri supaya bertahan hidup dan tentunya bisa rajin bunyi sehingga bisa kita nikmati atau dijadikan klangenan/kesenangan di rumah.
Cara merawat kolibri muncang.
- Keluarkan burung dipagi hari benar, sekitar pukul 05:30 atau pukul 06:00 supaya burung bisa menikmati udara pagi yang segar. Hal ini bisa kita lihat jika di pedesaan yang masih banyak burung liar, setiap pagi pukul 05:30 s/d 06:00 pasti ramai oleh suara-suara kicau burung maduan yang menikmati udara pagi.
- Ketika dirasa matahari mulai menghangat, burung bisa dimandikan dengan cara disemprot halus menggunakan air.
- Berikan pakan tambahan berupa UH yang sedang berganti kulit/putih 3 ekor pagi dan 3 ekor sore harinya, selain UH pisang dan papaya juga bisa kita berikan tetapi setiap hari harus diganti dengan yang segar. Kroto juga bisa kita berikan cukup beberapa ekor saja sebagai EF.
- Ganti selalu air minum dan madu/air gula setiap hari, karena madu dan air gula bisa basi dan berjamur jika terlalu lama dan terkontaminasi dengan jamur atau kotoran. Selain air gula atau madu, Anda juga bisa membuatkan nectar buatan dengan cara yang bisa And abaca disini.
- Jenis kolibri muncang Karena ukuran paruh lebih besar sedikit daripada kolibri jenis lain, maka burung ini juga bisa Anda berikan voer halus sebagai tambahan makanan di sangkar.
- Pemasteran bisa kita lakukan menjelang burung istirahat pada siang hari atau bisa juga dilakukan pada malam hari ketika burung istirahat total.
Semoga tips perawatan burung kolibri muncang di atas bisa dijadikan rujukan dan tambahan wawasan untuk teman-teman kicau mania penyuka burung kolibri atau maduan.
Tonton juga video kolibri muncang, Video : kolibri wulung narung dikasih kaca.
loading...
Belum ada tanggapan untuk "Perawatan harian burung kolibri muncang"
Posting Komentar