Jenis dan ragam burung paruh bengkok di Indonesia sangat beragam, hampir sebagian besar burung jenis parrot tersebut merupakan burung dalam kategori dilindungi oleh pemerintah.
Salah satu burung paruh bengkok yang dilindungi di Indonesia adalah burung Nuri bayan yang memiliki nama latin Eclectus roratus.
|
Burung Nuri bayan jantan, berwarna hijau dan betina berwarna merah |
Seperti kebanyakan jenis burung paruh bengkok yang memiliki kecerdasan lebih dari unggas lainnya, Nuri bayan juga merupakan salah satu burung parrot yang cerdas.
Nuri bayan di Indonesia dapat mudah kita jumpai di Kepulauan Maluku, Sunda kecil (Bali, NTB dan NTT) kemudian juga di tanah Papua. Selain di Indonesia, burung Nuri bayan juga dapat ditemui di Australia, Papua Nugini dan Kepulauan Solomon.
Di habitatnya di alam bebas, Nuri bayan biasa menghuni hutan-hutan pada dataran rendah, perkebunan kepala dan juga padang Savana.
Tergolong jenis hewan dilindungi.
IUCN Red List sendiri menetapkan burung Nuri bayan tidak dalam status mengkhawatirkan karena kepunahan (Least Concern/LC), namun fakta yang ada justru burung tersebut semakin hari semakin berkurang akibat habitatnya yang semakin berkurang dan juga karena perburuan yang semakin marak oleh pemburu liar. Karena hal tersebut akhirnya pemerintah memasukkan burung Nuri bayan ke dalam daftar burung yang dilindungi ke dalam PP No. 7 Thn 1999 mengenai Pengawetan Jenis Tumbuhan dan Satwa.
Ciri burung jantan dan betina.
Untuk membedakan ciri burung Nuri bayan jantan dan betinanya tergolong sangat mudah, karena perbedaan ciri fisik berupa warna bulu antara yang jantan dan betina. Berikut ini ciri jantan dan betina Nuri bayan.
- Burung Nuri bayan jantan berciri memiliki warna bulu hijau, pada bagian bawah sayap dan sisi dada berwarna merah dan biru. Paruh atas burung jantan berwarna jingga kemerahan dengan ujung kuning, sedangkan paruh bawah berwarna hitam.
- Sedangkan ciri burung betina memiliki warna bulu merah. Pada warna bulu bagian dada dan punggungnya berwarna biru cenderung ungu, kemudian paruh berwarna hitam. Karena perbedaannya yang sangat kontras menjadikan burung tersebut pernah dianggap beda spesies oleh seorang ilmuwan dari Eropa.
Perawatan harian burung Nuri bayan.
Seperti halnya perawatan burung paruh bengkok lainnya, merawat burung Nuri bayan juga tidak jauh berbeda dari burung parrot lainnya. Pakan sehari-hari yang bisa kita berikan berupa biji-bijian dan buah-buahan.
Buah yang baik kita berikan untuk burung Nuri bayan bisa berupa buah apel, peer dan juga pisang. Jangan coba-coba berikan buah alpukat atau coklat, kedua buah tersebut dapat menyebabkan burung menjadi terganggu kesehatannya.
Selain buah-buahan dan bebijian, Nuri bayan juga bisa kita berikan sayuran seperti jagung manis dan juga brokoli. Dan jika burung akan diternakkan, pemberian kangkung sangat baik dan dianjurkan untuk kedua bakal indukan tersebut. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
Referensi artikel : omkicau, foto wikipedia.org
loading...
Belum ada tanggapan untuk "Mengenal dan merawat Burung nuri bayan"
Posting Komentar